Trennews.co, Bekasi- H.Saidih Kepala Desa Babelan Kota Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi,meresmikan dan melantik kepengurusan ketua dan anggota Bumdes acara di laksanakan di kantor setempat, Selasa (10/11/20).
M.mahfud Subhan terpilih menjadi ketua Bumdes Desa Babelan acara tersebut dihadiri semua perangkat Desa, Masyarakat dan enam anggota yang dilantik.
Kepala Desa H.Saidih mengatakan,ketua bersama enam orang anggota yang dilantik mudah mudahan kedepan bisa lebih baik lagi,” dalam meningkatkan program program dan membuat terobosan atau ide ide baru untuk mendukung Bumdes Desa Babelan,”.
Lanjutnya,ke enam orang anggota yang akan membantu mengembangkan program bumdes mereka ini adalah orang orang yang berkompeten di bidangnya masing-masing dengan melalui tahap seleksi test yang ketat berdasarkan skill di bidangnya dan sifat rekrut nya pun jauh dari unsur KKN .( korupsi kolusi nepotisme) kata H Saidih.
Di tempat yang sama, Mahfud Subhan mengutarakan, sebagai ketua pengurus bumdes fungsi dan tujuan Bumdes jelas untuk membangun sarana dan prasarana , infrastruktur di segala bidang.
Untuk meningkatkan taraf perekonomian dan perputaran ekonomi warga,kegiatan pemberdayaan masyarakat nya dan membuka lapangan kerja bagi warga masyarakatnya sehingga bisa menjadikan desa babelan kota sebagai destinasi di segala lini, terangnya.
Masih di katanya,skala prioritas untuk kedepannya akan mencoba mengembang kemitraan dgn masyarakat /usaha mikro berbasis kemitraan. Walaupun kegiatan program Bumdes itu sendiri Sumber anggaran nya bisa di dapat dari alokasi dana desa,pihak ketiga boleh , investor dan donatur nya juga boleh ,dengan sistem pinjam dan ada laporan pertanggung jawabannya.
Untuk program kedepannya bersama anggota akan mencoba bermitra dengan pihak perusahaan ,dana yg di dapat akan dikelola dan sifatnya bukan dana hibah tapi kita anggap sebagai dana pinjaman untuk dikelola dan dianggarkan untuk bumdes nya, jelasnya.
Terobosan untuk memajukan Bumdes kita bisa memanfaatkan industri kecil di setiap lingkungan RT/RW seperti usaha mikro kecil seperti gerabah dan usaha kecil lainnya sehingga suatu saat bisa juga desa Babelan kota dijadikan tujuan wisata dan itu keinginan kita semua.(Hamdan)